Spread the love
Rabu, 15 Juni 2022, Kepala Bappeda Sinjai,Bpk. Irwan Suaib, S.STP.,M.Si., menerima kunjungan Kepala Kantor KPPN Sinjai, Bpk. Arif Kurniadi dalam rangka memperkenalkan diri sebagai Kepala KPPN Sinjai yang baru sekaligus melaksanakan koordinasi terkait monitoring dan evaluasi pelaksanaan DAK TA 2022.
Bapak Arif kurniadi mengharapakan komunikasi dan kerjasama antara KPPN dan Bappeda dalam rangka percepatan penyerapan dana dan Anggaran DAK TA 2022. Kepala KPPN juga menyampaikan bahwa KPPN akan menyiapakn post report bulanan perkembangan penyerapan Dana DAK dan Dana Desa TA 2022. Dan kedepannya mereka akan mengajak Bappeda ikut dalam Forum-forum yang akan mereka laksanakan.